Patroli Skala Besar Polsek Sukagumiwang Cegah Gangguan Kamtibmas

    Patroli Skala Besar Polsek Sukagumiwang Cegah Gangguan Kamtibmas


    Indramayu - Polsek Sukagumiwang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli skala besar di wilayah hukumnya, sebagai upaya antisipasi terhadap kejahatan jalanan, premanisme, genk motor, serta tindak kriminalitas seperti curat, curas, dan curanmor. Sabtu malam (27/1/2024)


    Kegiatan patroli ini dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama menjelang malam minggu yang seringkali diidentifikasi sebagai waktu rawan terjadinya gangguan kamtibmas.

    "Patroli skala besar ini merupakan langkah antisipasi kami untuk menanggulangi potensi kejahatan jalanan, premanisme, dan gang motor, serta menjaga ketertiban di wilayah hukum Polsek Sukagumiwang, " ujar Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Sukagumiwang, Kompol G. Sumantri. Minggu (28/1/2024)

    Patroli tersebut melibatkan sejumlah personel Polsek Sukagumiwang bersama TNI dan Pol PP yang bergerak secara intensif dan menyisir berbagai titik rawan kejahatan, termasuk area yang sering dijadikan tempat berkumpulnya preman dan gang motor.

    Kompol G. Sumantri menekankan pentingnya kehadiran polisi dalam mencegah dan menanggulangi tindak kejahatan jalanan serta meredam potensi konflik antargeng motor di wilayah hukum Polsek Sukagumiwang. 

    Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk aktif melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemui atau mengetahui adanya aktivitas mencurigakan atau tindak kejahatan.

    "Dengan patroli skala besar ini, kami berharap dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Sukagumiwang, serta menekan angka kejahatan jalanan dan gang motor di wilayah kami, " ucap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    Dengan demikian, Polsek Sukagumiwang terus berkomitmen dalam menjaga Kamtibmas dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat, imbuhnya.

    Sukagumiwang

    Sukagumiwang

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sukagumiwang Prioritaskan Keselamatan...

    Artikel Berikutnya

    Kemitraan Polsek Sukagumiwang dan Warga,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik

    Ikuti Kami